Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)
APA ITU UKM ?
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) adalah organisasi mahasiswa santri yang dinaungi Dewan Mahasiswa dalam meningkatkan kesamaan minat, kegemaraan, kreativitas dan orientasi aktivitas penyaluran kegiatan ekstrakulikuler didalam kampus
UKM di UNIDA Gontor telah dikelompokkan kedalam 4 bidang yaitu Oleh Dzikir, Olah Fikir, Olah Rasa dan Olah Raga. Sebagai kampus pesantren semua ini adalah salah satu upaya kampus dalam meningkatkan mutu pembinaan minat dan kegemaraan mahasiswa santri serta sebagai sarana dalam menjaga kesehatan rohani dan jasmani. Keberagaman aktivitas dari setiap ukm dan 4 olah yang menjadi asas dari aktivitas tersebut telah membentuk ukm menjadi 22 unit kegiatan mahasiswa.
Olah Fikir
Olah Fikir Olah fikir merupakan sebuah aktivitas yang membentuk mahasiswa dalam hal kenseptual, persepsi dan informasi, dalam meningkatkan potensi berpendapat, dan menuliskan pikirannya dalam gagasan dan kelimuannya.
Olah Rasa
Olah rasa kegiatan yang melatih kemampuan mahasiswa dalam berkesenian dan berkebudayaan kemudian dimanifestasikan menjadi sebuah mahakarya yang berkualitas. seni yang dilatih pun merupakan seni murni dan seni terapan yang dapat dirasakan dari nilai keindahan.
Olah Dzikir
Olah Dzikir Olah Dzikir merupakan unsur yang paling diutamakan dalam kehidupan mahasiswa untuk mengasah jiwa spritual, kegiatan ini bentuk integritas antara kegiatan rohani dan jasmani mahasiswa dengan menjadikan nilai agama sebagai landasan.
Olah Raga
Olah Raga merupakan aktivitas jasmani yang dilakukan untuk melatih kegiatan fisik secara terprogram dengan tujuan meningkatkan keterampilan nilai-nilai fungsional yang mencakup aspek kognitif, efektif, dan sosial bagi mahasiswa.